Dharmasraya, GemaUndhari.com, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Dharmas Indonesia (UNDHARI) melalui Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) FKIP Undhari menggelar pelantikan serentak pengurus Himpunan Mahasiswa Program Studi (HIMAPRO) di Auditorium Dara Jingga kampus Undhari, Selasa (30/3/2021).
Wakil Rektor III Undhari bidang kemahasiswaan dan kerjasaman Moh. Rosyid Mahmudi, M.Si,. Mengapresiasi BEM FKIP telah bisa berkalaborasi dan mengajak HIMAPRO untuk merapatkan barisan demi tercapainya visi dan misi FKIP UNDHARI
“Sebuah kampus kalau mahasiswanya diam tidak akan menjadi apa-apa, HIMA adalah bagian dari unit terkecil di Universitas Dharmas Indonesia. Kuatkan fungsi masing-masing sehingga terbentuk titik-titik kekuatan,” pungkas Rosyid
Kegiatan pelantikan dihadiri oleh Dekan FKIP UNDHARI Dr. Rahmatul Hayati,M.Pd, Wakil Rektor III, Kaprodi, Dosen, dan Seluruh Anggota Pengurus ORMAWA UNDHARI.
Setelah itu Dekan FKIP Dr. Rahmatul Hayati, M.Pd,. membacaan SK dan pembacaan sumpah jabatan Kepada pengurus yang terpilih, mulai dari HIMAPRO PGSD, HIMAPRO Pendidikan Matematika, HIMAPRO Pendidikan Bahasa Inggris, HIMAPRO Pendidikan Bahasa Indonesia, HIMAPRO PG PAUD dan HIMAPRO Penjaskesrek.
“Selamat kepada para anggota HIMAPRO yang telah dilantik, Mudahan pengurus yang dilantik bisa mengemban amanah dan mengabdi terhadap FKIP kususnya di jurusan masing-masing,” ucap Hayati
Tampak hadir Ketua Prodi masing-masing jurusan, dosen dan civitas akademika FKIP UNDHARI dan Ormawa selingkungan Undhari.
Pada kesempatan itu juga
Ketua Dewan Perwakilan Mahasiswa (DPM) Abdullah Gymnastiar memberikan sambutan dan pesan “Setelah pelantikan ini mohon kepada setiap pengurus HIMAPRO, segeralah rancang dan susun program kerja dari tiap HIMAPRO yang nantinya dapat memajukan dan mengharumkan prodinya” tuturnya. (Tim)